This review may contain spoilers.
RyèVieuw’s review published on Letterboxd:
Film tentang usaha seorang wanita muda di masa kini yang berusaha melawan takdir dengan cara menelepon wanita muda lainnya yang hidup di masa lalu (tahun 1999). Ini tuh memang bukan yang menggedor jantung banget kayak film-film thriller pada umumnya, tapi lebih ke dibikin penasaran mau ke mana arah ceritanya. Visualisasi CGI nya pun di setiap adegan melawan takdir nampak menarik dan secara konsisten ditampilkan dengan sangat baik. Terdapat plot twist yang lumayan berlapis-lapis tapi nggak terlalu bikin pusing karena masih cukup mudah untuk dipahami. Namun, di lain sisi, cukup disayangkan karena itu juga malah bikin ceritanya jadi agak bertele-tele.